Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

Perolehan Medali Sementara SEA Games 2017, Wushu dan Panahan

Perolehan Medali Sementara SEA Games 2017, Wushu dan Panahan Kembali Sumbang Emas untuk Indonesia
Juwita Niza

KUALA LUMPUR – Para atlet Indonesia nyatanya berjuang sekuat tenaga untuk mengharumkan bangsa ini di pentas olahraga paling bergengsi di kawasan Asia Tenggara, yakni SEA Games 2017. Demi mempertahankan kehormatan bangsa, para atlet tak henti-hentinya bertanding memperebutkan medali untuk Indonesia.
Pada Selasa (22/8/2017) hingga memasuki pukul 22.00 WIB, terhitung Indonesia sudah mengoleksi 12 medali emas, 14 perak, dan 21 perunggu. Hasil itu pun membuat Indonesia kini berada di posisi kelima klasemen sementara.

Pada hari ini, terhitung Indonesia mendapatkan tambahan lima emas dari lima cabang olahraga (cabor) yang berbeda. Ada pun kelima cabor tersebut adalah wushu, panahan, menembak, karate, dan jalan cepat.
Sama seperti hari sebelumnya, atlet wushu dan panahan Indonesia kembali menunjukkan tajinya di ajang SEA Games 2017. Sebut saja nama Juwita Niza Wasni yang berhasil mempersembahkan emas kedelapan bagi Indonesia. Turun di nomor Nandao + Nan Gun, Juwita sukses mengumpulkan total poin 19,29 dan berhak mengantongi medali emas.

(Baca juga: Profil-atlet-wushu-Juwita Niza )

Sementara itu, emas kesembilan Indonesia berhasil disabet oleh atlet panahan, Riau Ega Agatha dan Diananda Choirunisa yang turun di nomor mixed team recurve. Pasangan Indonesia itu sukses menumbangkan pasangan Malaysia, Khairul Anuar Nur Aliya dengan skor akhir 5-3.
Selanjutnya, emas ke-10 bagi Indonesia diraih oleh atlet menembak, Muhammad Naufal Mahardika. Sedangkan dua emas lainnya, masing-masing dipersembahkan oleh Srunita Sari Sukatendel dari cabor karate dan Hendro dari cabor jalan cepat.

Berikut perolehan sementara medali SEA Games 2017 hingga Selasa (22/8/2017) pukul 22.00 WIB:
1. Malaysia    39-31-23
2. Singapura 18-20-20
3. Vietnam     15-10-17
4. Thailand     12-17-22
5. Indonesia   12-14-21
6. Filipina         8-11-10
7. Myanmar    4-3-5
8. Brunei         0-1-5
9. Laos            0-1-1
10. Kamboja   0-0-5
11. Timor Leste 0 0 0
(fmh/http://sports.okezone.com)